Jumat, 23 Mei 2008

K-Touch E60

Secara fungsional, ponsel ini memang begitu menonjol. Namun bukan berarti dia mengesampingkan tampilan fisik berikut fitur-fiturnya. Dengan dukungan layar yang nyaman dipandang, begitu juga kualitas speaker eksternal yang lebih baik menunjukkan adanya perbaikan penampilan dari produk K-Touch ini. Demikian juga tampilan menu animasi yang enak dipandang. K-Touch E60 dengan tampilan yang menawan memiliki layar lega 1.8 inci. Kekuatan layer 262.144 warna TFT menjanjikan display yang jernih dan tajam. Sebagai ponsel desainnya tampil menawan sudah dilengkapi fitur yang unik dan masih jarang terdapat pada ponsel lain. Fitur motion sensor gerak memungkinkan pengguna untuk mengubah lagu, wallpaper, bahkan mematikan alarm dengan hanya menggerakkan atau menggoyangkan ponsel. Fitur ini sudah disematkan pada semua ponsel K-Touch. Fitur unik lainnya adalah text to speech yang memungkinkan pengguna bisa mendengarkan suara dari pesan singkat (SMS). K-Touch seri E60 juga sudah mampu melakukan cetak foto secara langsung ke printer tanpa harus di transfer ke komputer terlebih dahulu. Dengan fasilitas ini diharapkan dapat memmenuhi kebutuhan para pencinta foto melalui ponsel. K-Touch E60 juga sudah membenamkan kamera berkekuatan 3 megapiksel, dengan dukungan autofokus dan lampu flash. Fasilitas lain K-Touch E60 yang sudah standar lainnya adalah light sensor, GPRS class 12, WAP 2.0, TV Out, web cam, java, email, sensor gerak (motion sensor), pemutar MP3/MP4, speaker ganda, radio FM dan slot memori microSD card. Spesifikasi Jaringan : Triband 900/1800/1900 Dimension : 115x51.8x16.35mm Screen : Touch Screen 2.6" WQVGA 240 TFT 262K Data Network : GPRS CLASS 12, EGDE / WAP 2.0, MMS Camera : 3MPx AutoFocus + Flash Other : Light Sensor, TV Out, Web Cam, KaraOK, Java, Email, Motion Sensor Video Rotate Screen Audio : MP3/MP4, 2 Speaker, Radio FM Memory : Eksternal Micro SD

0 komentar: